Lewat Program Waskita Mengajar, Tularkan Karakter AKHLAK Pada Anak Sekolah

Lewat Program Waskita Mengajar, Tularkan Karakter AKHLAK Pada Anak Sekolah

Waskita Peduli Pendidikan melakukan aksi nyata sebagai sebagai bentuk dukungan untuk peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia, dengan menyalurkan bantuan sarana dan prasarana pendidikan sekaligus menyelenggarakan kegiatan Waskita Mengajar di beberapa sekolah yang berada di Jabodetabek. Pada kesempatan kali ini, program diselenggarakan di SMK Wikrama Bogor pada Selasa, 20 Agustus 2024.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Unit Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan Waskita, Sekarsari Indra Putri dan juga Kepala Sekolah SMK Wikrama Bogor, Iin Mulyani. Dalam sambutannya Sekar mengatakan bahwa Program Waskita Mengajar ini merupakan salah satu upaya pemberdayaan sosial masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan oleh relawan yang merupakan Insan Waskita, serta mewujudkan perilaku dan kesiapan baik softskill maupun mental pada anak usia sekolah agar dapat memiliki pola pikir serta perilaku positif dan siap untuk menghadapi dunia kerja.

“Belajar soft skill  tidak  hanya  meningkatkan  intelektualitas  namun  juga  meningkatkan  kualitas  emosional  agar  menjadi  pribadi  yang  matang, terutama dalam  menghadapi  tantangan  era  globalisasi  dan keterbukaan  saat  ini”  Imbuh Sekar.

Selain melakukan program Waskita Mengajar, juga turut diserahkan bantuan berupa sarana dan prasarana sesuai dengan kebutuhan sekolah yang diharapkan dapat memberikan kesan serta manfaat bagi para siswa dan pihak sekolah. Program ini mengacu pada ISO 26000 sekaligus Sustainable Development Goal (SDGs) No.4 tentang Pendidikan Berkualitas.

Semoga melalui kegiatan Waskita Mengajar dan pemberian bantuan sarana penunjang pendidikan ini, dapat dimanfaatkan dengan maksimal oleh pihak sekolah dan juga siswa siswi sebagai sarana penunjang kegiatan belajar mengajar di lingkungan SMK Wikrama Bogor.

Waskita Karya

Waskita Karya

Tinggalkan Pesan