Best Performances Project – On Going Project

Home » Eagle Awards 2022 » Best Performances Project – On Going Project

Bendungan Margatiga

Bendungan Margatiga mendapatkan Best Performances Project pada Waskita Eagle Award 2021. Pembangunan Bendungan Margatiga di mulai sejak tanggal 20 Desember 2017 dan target penyelesaiannya di 31 Desember 2022 atau 1837 (Seribu Delapan Ratus Tiga Puluh Tujuh) Hari Kalender.

Sebagai Pemenang 1 Kategori On Going Project, Proyek Bendungan Margatiga yang dipimpin oleh PM Sdr. Nugraha ini telah menunjukkan prestasinya.

Selain kinerja yang baik dari segi biaya, mutu, waktu dan K3, proyek ini secara konsisten mendukung digitalisasi di bidang Engineering & Construction.

Proyek ini telah memenangkan WIDE Award dan BIM Award pada Waskita Award 2021. Pada tahun 2022, Proyek Bendungan Margatiga juga mendapat penghargaan khusus sebagai proyek dengan implementasi BIM terbaik secara menyeluruh dari awal pelaksanaan proyek s.d. saat ini.

Bendungan ini membendung aliran Sungai Way Sekampung di daerah hilir untuk dimanfaatkan sebagai pengairan Daerah Irigasi di Provinsi Lampung seluas 16.588 hektare, yakni DI Jabung kanan 10.950 hektare dan DI Jabung kiri 5.638 hektare. Bendungan yang berlokasi di Desa Negeri Jemanten dan Desa Trisinar ini memiliki kapasitas tampung 42,31 juta m3 dengan luas genangan 2.314 hektare. Konstruksi Bendungan Margatiga didesain dengan tipe urugan yang memiliki tinggi mencapai 28,75 meter, panjang puncak 321,76 meter, dan lebar puncak 7 meter. Dengan saluran pengelak tipe open chanel, Bendungan Margatiga diproyeksikan dapat mereduksi banjir sebesar 83.10 m3/detik untuk sebagian wilayah Bandar Lampung dan Lampung Timur, konservasi air dan berpotensi sebagai destinasi pariwisata baru di Lampung Timur.

Waskita Initiative & Innovation Monitoring System (WIIMS)

Selengkapnya »

Recent Post 

Berkomitmen dalam Penguatan Penerapan Manajemen Risiko, Waskita Raih Letter of Conformance ISO 31000:2018 di Tahun 2024

Selengkapnya »

Ask Me Anything 

Email: transformation.office@waskita.co.id

“Transformasi Waskita,
Berawal Dari Kita,
Untuk Kita,
Demi Kejayaan Waskita,
Kami siap melangkah untuk
INDONESIA”